Forum Diskusi Endokrin Kls A

Forum Diskusi Endokrin Kls A

Forum Diskusi Endokrin Kls A

by Anjarwati S.Si.T., MPH -
Number of replies: 116

Assalamualaikum

Salam Sehat

Teman2 silahkan berdoa dan tadarus sebelum perkuliahan e learning

Setelah itu silahkan membaca materi endokrin sampai selesai

Agar lebih mamahami materi ini kita gunakan forum untuk berdiskusi

Tentu tidak hanya materi yang ada di ppt, jika ada diskusi yang relevan dengan topik disilahkan.

Selamat berdiskusi dan saya akan mendampingi dan memberikan feedback dalam diskusi teman2 semua.

 Semoga  menjadi ilmu yang bermanfaat, Amiin



In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by Anjarwati S.Si.T., MPH -

Assalamualaikum

Mbak Heni silahkan dipimpin untuk berdoa dan lanjutkan tadarusnya
Untuk kuliah di elearning materi Endokrin silahkan semua membaca materi yang disediakan nanti dilanjutkan diskusi

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101018 HENI INDRIANI -

Wa'alaikumsalam baik ibu🙏

Mari temen-temen sebelum memulai pembelajaran pada hari ini marilah kita membaca doa belajar dan tadarus surah al insyirah 

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101018 HENI INDRIANI -

Assalamualaikum wr.wb ibu

Perkenalkan saya Heni Indriani dengan NIM 2110101018 ingin bertanya. Bagaimana kalau misal sistem endokrin yang ada didalam tubuh kita itu terganggu bu? Terimakasih bu sebelumnya

In reply to 2110101018 HENI INDRIANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI -

Assalamu'alaikum wr.wb. Perkenalkan saya Azira Syiffa Ramadhani dengan NIM 2110101009 izin menjawab pertanyaan Mba Heni.

Jika sistem endokrin di dalam tubuh kita terganggu, maka akan menimbulkan beberapa gangguan yaitu :

Gangguan sistem endokrin umumnya dikelompokkan ke dalam dua kategori, yakni:

  • Gangguan Produksi Hormon. Penyakit endokrin jenis ini akan terjadi ketika kelenjar memproduksi terlalu banyak atau terlalu sedikit hormon endokrin, yang disebut ketidakseimbangan hormon.
  • Akibat Perkembangan Lesi. Penyakit endokrin jenis ini terjadi akibat perkembangan lesi (seperti nodul atau tumor) dalam sistem endokrin, yang kemudian bisa memengaruhi kadar hormon.

Sistem umpan balik endokrin seharusnya membantu mengendalikan keseimbangan hormon dalam aliran darah. Jika tubuh memiliki terlalu banyak atau terlalu sedikit hormon tertentu, sistem umpan balik akan memberi sinyal kelenjar atau kelenjar yang tepat untuk memperbaiki masalahnya. Namun, ketidakseimbangan hormon akan terjadi jika sistem umpan balik ini mengalami kesulitan menjaga kadar hormon yang tepat dalam aliran darah. Kondisi tersebut bisa juga terjadi akibat tubuh tidak membersihkannya dari aliran darah dengan benar.

Sekian dari saya mba

In reply to 2110101018 HENI INDRIANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101002 JASMIN LINADI YULIA PUTRI -

Saya akan menjawab pertanyaan dari mba heni

Nama : Jasmin linadi yulia putri 

Nim    : 2110101002

sistem umpan balik akan memberi sinyal kelenjar atau kelenjar yang tepat untuk memperbaiki masalahnya. Namun, ketidakseimbangan hormon akan terjadi jika sistem umpan balik ini mengalami kesulitan menjaga kadar hormon yang tepat dalam aliran darah. Kondisi tersebut bisa juga terjadi akibat tubuh tidak membersihkannya dari aliran darah dengan benar.

  • Gangguan Produksi Hormon. Penyakit endokrin jenis ini akan terjadi ketika kelenjar memproduksi terlalu banyak atau terlalu sedikit hormon endokrin, yang disebut ketidakseimbangan hormon.
  • Akibat Perkembangan Lesi. Penyakit endokrin jenis ini terjadi akibat perkembangan lesi (seperti nodul atau tumor) dalam sistem endokrin, yang kemudian bisa memengaruhi kadar hormon.


In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101064 MAULIDYA PUTERI -

Assalamualikum wr.wb saya Maulidya Puteri (2110101064) izin bertanya

Dari ppt dijelaskan Kelenjar hipofisa disebut Master Gland karena dapat menghasilkan hormon dan hormon yang dihasilkan dapat merangsang kelenjar lain untuk menghasilkan hormon lain. Hormon lain yang dimaksud itu apa ya bu?

Terimakasih, Wassalamualaikum wr.wb

In reply to 2110101064 MAULIDYA PUTERI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101023 AMALIA ZIDNY -

Assalamualaikum wr wb

Perkenalkan nama saya Amalia Zidny, NIM 2110101023.

Izin menjawab pertanyaan dari Mb Maulidya. Bahwa kelenjar hipofisis dikenal juga dengan kelenjar pituitari atau kelenjar master. Kelenjar berukuran kecil dan terletak di otak ini berperan dalam produksi hormon-hormon penting dalam tubuh,. Contoh hormon lainnya seperti hormon kortisol, hormon prolaktin, dan hormon pertumbuhan (growth hormone).

Sekian dari saya. Jika ada kurangnya mohon dilengkapi.

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101060 FIRSTA FADHLILA PUTRI -

Assalamu'alaikum wr.wb

Perkenalkan nama saya Firsta Fadhlila Putri dengan NIM 2110101060 izin bertanya 

Apa saja gangguan yang dapat menyerang sistem endokrin/penyakitnya, bagaimana gejalanya, dan apakah bisa disembuhkan?

In reply to 2110101060 FIRSTA FADHLILA PUTRI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101033 SYLVIA PUTRI -

Wa'alaikumussalam, izin menjawab mba

Nama: Sylvia putri (2110101033)

1. Diabetes

     Gangguan endokrin yang paling umum adalah diabetes melitus yang terjadi ketika pankreas tidak menghasilkan insulin yang cukup atau tubuh tidak dapat menggunakan insulin yang tersedia dengan optimal. Gejala diabetes dapat meliputi haus atau lapar yang berlebihan, kelelahan, sering buang air kecil, mual dan muntah, kenaikan atau penurunan berat badan yang tidak disertai alasan, perubahan pada penglihatan.

2. Hipertiroidisme

     Hipertiroidisme merupakan kondisi yang ditandai dengan kelenjar tiroid overaktif. Gejala umum dari hipertiroidisme meliputi diare, kesulitan tidur, Kelelahan, goiter, intoleransi terhadap panas, mudah marah dan perubahan mood, detak jantung yang cepat (takikardia), tremor, penurunan berat badan tanpa penyebab, kelemahan.

3. Sindrom cushing

     Ini disebabkan oleh kelebihan kortisol yang dihasilkan oleh kelenjar adrenal. Gejala dari sindrom cushing sendiri meliputi Buffalo hump ( lemak di antara bahu, seperti punuk), diskolorasi kulit seperti memar, kelelahan ku merasa sangat haus, penipisan dan melemahnya tulang (osteoporosis), sering buang air kecil, gula darah tinggi, tekanan darah tinggi, mudah marah, wajah bundar, obesitas bagian atas tubuh, kelemahan.

4. Penyakit Addison

     Ditandai dengan penurunan produksi kortisol dan aldosteron akibat kerusakan kelenjar adrenal titik gejala penyakit Addison biasanya meliputi depresi, diare, kelelahan, sakit kepala hiperpigmentasi pada kulit hipoglikemia, nafsu makan menurun, darah rendah, penurunan berat badan, periode menstruasi antara lewat, mual dengan atau tanpa muntah.

Pengobatan: apabila gejala gangguan sistem endokrin mulai mengganggu, gejala tersebut umumnya dapat diatasi dengan memperbaiki ketidakseimbangan hormon. Ini sering dilakukan melalui pemberian hormon sintesis, pada kasus prolaktinoma ( ketika tumor non kanker menyebabkan gejala) operasi atau terapi radiasi dapat dilakukan untuk mengatasinya. Tidak jarang diagnosis dan perawatan penyebab gangguan dapat mengatasi gejala.

In reply to 2110101060 FIRSTA FADHLILA PUTRI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101003 DINDA FATIKASARI -

saya dinda fatikasari 

2110101003

 izin menjawab pertanyaan mba firsta


Gangguan endokrin dikelompokkan ke dalam dua kategori, yaitu gangguan endokrin yang terjadi ketika kelenjar memproduksi terlalu banyak atau terlalu sedikit hormon (ketidakseimbangan hormon) dan gangguan endokrin yang terjadi akibat perkembangan lesi (seperti nodul atau tumor) dalam sistem endokrin. Oleh karena itu, gejala gangguan sistem endokrin bervariasi tergantung fungsi tubuh mana yang terpengaruh.

adapun gejalanya seperti:

- kurang kelenjar adrenal

- hipertiroidisme

- sindrom ovarium polikistik atau PCOS

- Pubertas sebelum waktunya 

pengobatannya:

Seseorang yang mengalami gangguan sistem endokrin perlu mengunjungi ahli endokrin agar ditangani secara tepat. Ahli endokrin biasanya merekomendasikan tes darah dan urin untuk memeriksa kadar hormon guna mengidentifikasi adanya gangguan sistem endokrin. Tes pencitraan dilakukan untuk membantu menemukan atau menentukan nodul atau tumor yang disebabkan oleh gangguan sistem endokrin.

terimakasih

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101056 ALIYA PUSPITA RIZWANI -

Assalamualaikum wr.wb. ibu izin bertanya

Nama: Aliya Puspita Rizwani

Nim : 2110101056

Bagaimana cara agar kita terhindar dari penyakit atau gangguan pada sistem endokrin?


Terima Kasih

In reply to 2110101056 ALIYA PUSPITA RIZWANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101038 BAITA AWIKTAMARA NISA -
Saya Baita Awiktamara Nisa (2110101038)

Izin menjawab pertanyaan dari Aliya Puspita R

Tetap menjaga berat badan yang ideal.

cara agar kita terhindar dari penyakit atau gangguan pada sistem endokrin antara lain:

1.Konsumsi makanan bergizi seimbang atau terapkan diet sehat.

2. Rutin berolahraga. Menurut anjuran WHO, setidaknya orang dewasa yang sehat perlu berolahraga minimal 150 menit per minggu. Aktivitas ini amat bermanfaat bagi kebugaran dan kesehatan tubuh. 

3. Sertakan yodium dalam diet. Ini dapat membantu mencegah masalah tiroid yang umum terjadi di negara berkembang.

4. Bila sedang menjalani pengobatan dengan resep hormon tiroid, pastikan dosisnya benar. 

5. Segera temui dokter bila mengalami gejala-gejala. Tujuannya untuk mendapatkan penanganan yang cepat dan meredam komplikasinya.

Sekian, Terima kasih.

In reply to 2110101056 ALIYA PUSPITA RIZWANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101001 SHAFIRDA INAYATI -

Assalamualaikum wr.wb 

Saya shafirda inayati dengan Nim 2110101001 izin menjawab pertanyaan mba Aliya Puspita Rizwani

Beberapa cara untuk mencegah munculnya gangguan sistem endokrin: 

1. Tetap menjaga berat badan yang ideal.

2. Konsumsi makanan bergizi seimbang atau terapkan diet sehat.

3. Rutin berolahraga. Menurut anjuran WHO, setidaknya orang dewasa yang sehat perlu berolahraga minimal 150 menit per minggu. 6.Aktivitas ini amat bermanfaat bagi kebugaran dan kesehatan tubuh. 

4. Sertakan yodium dalam diet. Ini dapat membantu mencegah masalah tiroid yang umum terjadi di negara berkembang.

5. Bila sedang menjalani pengobatan dengan resep hormon tiroid, pastikan dosisnya benar. 

6. Segera temui dokter bila mengalami gejala-gejala di atas. Tujuannya untuk mendapatkan penanganan yang cepat dan meredam komplikasinya.

In reply to 2110101056 ALIYA PUSPITA RIZWANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101003 DINDA FATIKASARI -

izin menjawab mba

dinda fatikasari 

2110101003


lakukan cara berikut untuk menhindari gangguan pada sistem endokrin:

1.Tetap menjaga berat badan yang ideal.

2.Konsumsi makanan bergizi seimbang atau terapkan diet sehat.

3.Rutin berolahraga. Menurut anjuran WHO, setidaknya orang dewasa yang sehat perlu berolahraga minimal 150 menit per minggu. Aktivitas ini amat bermanfaat bagi kebugaran dan kesehatan tubuh. 

4.Sertakan yodium dalam diet. Ini dapat membantu mencegah masalah tiroid yang umum terjadi di negara berkembang.

5.Bila sedang menjalani pengobatan dengan resep hormon tiroid, pastikan dosisnya benar. 

6.Segera temui dokter bila mengalami gejala-gejala di atas. Tujuannya untuk mendapatkan penanganan yang cepat dan meredam komplikasinya.

terimakasih


In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101034 LIA AGUSMARLINA -

Assalamualaikum saya lia Agusmarlina dengan nim 2110101034 izin bertanya, pada ppt dijelaskan tentang fungsi hormon, terdapat penjelasan kalau fungsi dari hormon salah satunya adalah mengubah permiabilitas membran sel terhadap Bahan spesifik,yang ingin saya tanyakan apa yang dimaksud dengan mengubah permiabilitas membran sel terhadap bahan spesifik dan apa contohnya? terima kasih 🙏

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101031 BISYAROTUL WALIDAH -

Assalamualaikum ibu dan temen temen saya Bisyarotul Walidah/2110101031 izin bertanya dippt disebutkan bahwa Sanya hasil sekresi endokrin itu tidak dibuang ke keluar tubuh namun ke dalam Aliran darah apakah proses tersebut terjadi sebelum darah masuk di glomelorus tempat penyaringan darah ? Atau sesudahnya Terimakasih

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101006 MONIKA JUMARNIS -

Assalamualaikum saya Monika Jumarnis (2110101006) izin bertanya.

Pada materi pankreas dijelaskan bahwa "Endokrin-> pulau Langgerhans Pancreas (islet of pancreas)." Pertanyaannya apa saja fungsi dan penjelasan mengenai pulau Langerhans Pancreas?

Terima Kasih. 

In reply to 2110101006 MONIKA JUMARNIS

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101037 DINA BELA SETIAWATI -

waalaikum salam 

nama : Dina bela setia

nim : 2110101037

ijin menjawab

fungsi Pankreas sebagai Kelenjar Eksokrin

Setelah makanan memasuki duodenum, jaringan eksokrin mengeluarkan beberapa enzim yang akan memecah makanan menjadi molekul-molekul kecil yang dapat diserap oleh usus. Enzim ini antara lain:

  • Tripsin dan chymotrypsin untuk memecah protein.
  • Amilase untuk memecah Karbohidrat
  • Lipase untuk memecah lemak menjadi 

Pulau pankreas atau Pulau Langerhans adalah daerah pankreas yang mengandung sel-sel endokrin (penghasil hormon) yang ditemukan pada tahun 1869 oleh ahli anatomi patologi dari Jerman bernama Paul Langerhans.


In reply to 2110101006 MONIKA JUMARNIS

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101055 NIKEN DESRI FAUZANA -

Assalamualaikum.wr.wb

Saya izin menjawab pertanyaan mba monica

Nama: Niken Desri Fauzana

Nim : 2110101055

Pulau Langerhans merupakan kumpulan sel berbentuk ovoid, berukuran 76 x 0,2 µm yang tersebar di seluruh pankreas (Ganong, 1995).
Pankreas mempunyai peran besar dalam sistem pencernaan manusia. Organ yang juga dikenal dengan Pulau Langerhans ini membantu mengubah makanan menjadi sumber energi dan menghasilkan sejumlah hormon yang menjaga fungsi tubuh.Pankreas yang sehat mampu menghasilkan zat kimia alami dalam jenis, jumlah, dan waktu yang sesuai. Zat-zat inilah yang Anda butuhkan untuk mencerna makanan dan mendapatkan energi.

Terimakasih, wassalamualaikum.wr.wb

In reply to 2110101006 MONIKA JUMARNIS

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101008 PITA ANINGSIH -

  Assalamualaikum wr.wb Perkenalkan nama Saya Pita Aningsih dengan NIM 2110101008 Izin menjawab Pertanyaan dari mba Monika Jumarnis

   Pankreas adalah salah satu organ yang terletak di belakang rongga perut dengan panjang sekitar 12–18 cm. Organ yang bentuknya memanjang ini bisa saja mengalami gangguan. Jika fungsi pankreas terganggu atau rusak, bisa timbul masalah pada pencernaan dan penyakit lain, misalnya diabetes. Pulau pankreas atau Pulau Langerhans adalah daerah pankreas yang mengandung sel-sel endokrin (penghasil hormon) yang ditemukan pada tahun 1869 oleh ahli anatomi patologi dari Jerman bernama Paul Langerhans. Pulau pankreas membentuk 1 hingga 2% dari volume pankreas dan menerima 10-15% dari aliran darahnya. 

Fungsi Pankreas sebagai Kelenjar EndokrinBagian endokrin pankreas atau pulau Langerhans, terdiri dari beberapa sel yang mengeluarkan hormon langsung ke aliran darah. Insulin adalah hormon yang disekresi oleh sel beta pankreas sebagai respons terhadap kenaikan gula darah. Hormon ini juga akan memindahkan glukosa dari darah untuk masuk ke otot dan jaringan lain sehingga dapat digunakan sebagai energi. Selain itu, insulin juga membantu hati menyerap glukosa, menyimpannya sebagai glikogen yang akan dibutuhkan tubuh ketika stres atau ketika berolahraga. Glukagon adalah hormon yang disekresikan oleh sel alpha pankreas apabila terjadi penurunan gula darah. Fungsi utamanya untuk memecah glikogen menjadi glukosa di hati. Glukosa ini kemudian masuk ke aliran darah untuk mengembalikannya ke kadar normal.

Sekian, Terimakasih 

Wassalamualaikum wr.wb

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101014 DEA RESITA -

assalamualaikum wr.wb

nama: Dea Resita

nim: 2110101014

izin bertanya ibu, kan  endokrin merupakan salah satu sistem utama tubuh yang mengoordinasikan senyawa-senyawa kimia, Sistem ini juga menghasilkan hormon yang membantu tubuh untuk mengatur pernapasan, nafsu makan, pertumbuhan, hingga keseimbangan cairan tubuh. Kira-kira apa jadinya bila sistem kelenjar endokrin mengalami gangguan? pertanyaan utamanya, kondisi apa sih yang menyebabkan gangguan pada sistem endokrin?

 

terima kasih wassalamualaikun wr.wb🙏🏻

In reply to 2110101014 DEA RESITA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101015 FITRILIA RAHMAWATI -

Assalamualaikum ibu, izin bertanya
Nama : Fitrilia Rahmawati
Nim : 2110101015
Apa yang terjadi ketika pengaruh hormon berkurang maupun meningkat didalam tubuh kita? dan sebutkan penyebabnya!
Sekian terimakasih

In reply to 2110101014 DEA RESITA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101055 NIKEN DESRI FAUZANA -

Assalamualaikum.wr.wb

Saya izin menjawab pertanyaan dari mba Dea

Nama : Niken Desri Fauzana

Nim : 2110101055


Gangguan sistem endokrin adalah suatu kelainan yang berhubungan dengan kelenjar endokrin pada tubuh. Hal tersebut dapat menyebabkan gangguan pada hormon yang dihasilkan sehingga terdapat kelainan pada fungsi tubuh. Kamu mungkin mengalami gangguan pada pernapasan, nafsu makan, dan hal penting lainnya.

Kondisi yg menyebabkan gangguan endokrin dintaranya ada 2 yaitu :
1. Pertama, ketidakseimbangan hormon. Kondisi ini bisa membuat kelenjar endokrin menghasilkan hormon endokrin yang terlalu banyak atau sedikit. 
2. Kedua, pembentukan luka. Pembentukan luka (trauma) di sini contoh kecilnya, seperti bintil atau tumor pada sistem endokrin. Kondisi ini bisa memengaruhi kadar hormon endokrin. 
Akan tetapi, selain kedua hal di atas, ada pula faktor lainnya yang bisa meningkatkan terjadinya gangguan sistem endokrin. Misalnya: 
• Sedentary lifestyle, atau tidak aktif secara fisik.
• Mengidap penyakit  gangguan autoimun.
• Infeksi.

Terimakasih, waalaikumsalam.wr.wb

In reply to 2110101014 DEA RESITA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101002 JASMIN LINADI YULIA PUTRI -

Saya izin menjawab pertanyaan dari dede dea resita

Nama : Jasmin linadi yulia putri

Nim    : 2110101002

Kondisi yang Kelenjar menghasilkan terlalu banyak atau terlalu sedikit hormon endokrin yang disebut ketidakseimbangan hormon. Pembentukan luka (seperti bintil atau tumor) pada sistem endokrin yang dapat atau tidak memengaruhi kadar hormon.

Sekian dari jawaban saya jika ada yang kurang boleh ditambahkan🙏


In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101059 DINA NOVITALIA UTAMININGSIH -

Assalamualaikum Wr.Wb ibu izin bertanya

Nama : Dina Novitalia Utaminingsih

NIM    : 2110101059

Kondisi apa yang menyebabkan gangguan pada sistem endokrin dan bagaimana cara mencegahnya?

Sekian terimakasih, Wassalamualaikum Wr.Wb


In reply to 2110101059 DINA NOVITALIA UTAMININGSIH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI -

Assalamu'alaikum wr.wb. Saya izin menjawab pertanyaan mba Dina

Nama : Azira Syiffa Ramadhani

NIM : 2110101009

Gangguan endokrin adalah penyakit yang terkait dengan kelenjar endokrin pada tubuh. Sistem endokrin adalah jaringan kelenjar yang menghasilkan hormon yang merupakan sinyal kimia yang dikeluarkan melalui aliran darah. Gangguan endokrin biasanya dikelompokkan dalam dua kategori, meliputi:

1.Kelenjar menghasilkan terlalu banyak atau terlalu sedikit hormon endokrin yang disebut ketidakseimbangan hormon.

2. Pembentukan luka (seperti bintil atau tumor) pada sistem endokrin yang dapat atau tidak memengaruhi kadar hormon.

Beberapa cara untuk mencegah munculnya gangguan sistem endokrin:

1.Tetap menjaga berat badan yang sehat, mengonsumsi makanan sehat, dan banyak berolahraga.

2. Sertakan yodium dalam diet. Ini dapat membantu mencegah masalah tiroid.

Sekian dari saya mba

In reply to 2110101059 DINA NOVITALIA UTAMININGSIH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101001 SHAFIRDA INAYATI -

Assalamualaikum wr.wb 

Saya Shafirda Inayati dengan nim 2110101001 izin menjawab pertanyaan mba Dina Novitalia Utaminingsih

Gangguan endokrin biasanya dikelompokkan dalam dua kategori, meliputi:

1.Kelenjar menghasilkan terlalu banyak atau terlalu sedikit hormon endokrin yang disebut ketidakseimbangan hormon.

2. Pembentukan luka (seperti bintil atau tumor) pada sistem endokrin yang dapat atau tidak memengaruhi kadar hormon

Beberapa cara untuk mencegah munculnya gangguan sistem endokrin:

1.Tetap menjaga berat badan yang sehat, mengonsumsi makanan sehat, dan banyak berolahraga.

2. Sertakan yodium dalam diet. Ini dapat membantu mencegah masalah tiroid.

Sekian jawaban dari saya Terimakasih🙏🏻

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101032 IZZA SYIFA WAHYU SALFAIRA -

Assalamualaikum wr.wb 

Nama : Izza Syifa W.S

Nim : 2110101032

Izin bertanya 

Apakah jika terjadi gangguan pada sistem endoktrin dapat menyebabkan kerusakan syaraf?

Sekian 

Terimakasih 

In reply to 2110101032 IZZA SYIFA WAHYU SALFAIRA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI -

Assalamu'alaikum wr.wb. Saya izin menjawab pertanyaannya mba

Nama : Azira Syiffa Ramadhani

NIM : 2110101009

Gangguan pada sistem endokrin yang paling umum terjadi, yaitu diabetes mellitus, akromegali, penyakit Addison, sindrom Cushing, penyakit Graves, tiroiditis, dan lainnya. Kelainan ini memiliki gejala yang luas dan memengaruhi banyak bagian tubuh. Selain itu, tingkat keparahan dari gangguan ini juga berbeda-beda. Lantas, Benarkah gangguan sistem endokrin dapat sebabkan kerusakan saraf ? Memang hal tersebut benar adanya, karena beberapa penyakit yang terjadi berhubungan dengan sistem endokrin disebabkan saraf yang tidak berjalan semestinya. Salah satu penyakit yang terjadi karena hal tersebut adalah neuropati diabetes. Hal ini terjadi ketika tubuh kamu mengalami kerusakan saraf pada pengidap diabetes.


In reply to 2110101032 IZZA SYIFA WAHYU SALFAIRA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101036 FAUZIA ALVIAN NURKASANAH -

Assalamualaikum, saya Fauzia Alvian Nurkasanah izin menjawab ya mba.

Benarkah gangguan sistem endokrin dapat sebabkan kerusakan saraf? 

Memang hal tersebut benar adanya, karena beberapa penyakit yang terjadi berhubungan dengan sistem endokrin disebabkan saraf yang tidak berjalan semestinya. Salah satu penyakit yang terjadi karena hal tersebut adalah neuropati diabetes. Hal ini terjadi ketika tubuh mengalami kerusakan saraf pada pengidap diabetes.

Kelainan yang disebut gangguan sistem endokrin tersebut dapat menyebabkan hormon pada tubuh menjadi terganggu.

Terima kasih, mohon maaf apabila kurang tepat

In reply to 2110101032 IZZA SYIFA WAHYU SALFAIRA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101021 SYARAH KHAIRUNNISA RAMADHANI -

Assalamualaikum wr, wb

Nama : Syarah Khairunnisa Ramadhani

Nim : 2110101021

Izin menjawab pertanyaan dari mba Izza

Gangguan sistem endokrin adalah suatu kelainan yang berhubungan dengan kelenjar endokrin pada tubuh. Hal tersebut dapat menyebabkan gangguan pada hormon yang dihasilkan sehingga terdapat kelainan pada fungsi tubuh. Kamu mungkin mengalami gangguan pada pernapasan, nafsu makan, dan hal penting lainnya.

Sistem endokrin pada tubuh terdiri dari beberapa kelenjar, antara lain kelenjar hipofisis dan hipotalamus di otak, kelenjar adrenal di ginjal, tiroid di leher, serta yang berada di pankreas, ovarium, dan testis. Hormon pencernaan juga dapat dihasilkan oleh perut, hati, serta usus.

Gangguan pada sistem endokrin yang paling umum terjadi, yaitu diabetes mellitus, akromegali, penyakit Addison, sindrom Cushing, penyakit Graves, tiroiditis, dan lainnya. Kelainan ini memiliki gejala yang luas dan memengaruhi banyak bagian tubuh. Selain itu, tingkat keparahan dari gangguan ini juga berbeda-beda.

Apakah benar gangguan sistem endokrin dapat sebabkan kerusakan saraf? Memang hal tersebut benar adanya, karena beberapa penyakit yang terjadi berhubungan dengan sistem endokrin disebabkan saraf yang tidak berjalan semestinya. Salah satu penyakit yang terjadi karena hal tersebut adalah neuropati diabetes. Hal ini terjadi ketika tubuh kamu mengalami kerusakan saraf pada pengidap diabetes.

Mohon maaf jika jawabannya ada yang kurang, Terimakasih🙏


In reply to 2110101032 IZZA SYIFA WAHYU SALFAIRA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101061 ARUM DEA PUSPITASARI -

waalaiakumussalam wr. wb
Saya Arum Dea Puspitasari (2110101061) izin menjawab pertanyaannya mba Izaa Syifa

Ya hal tersebut memang benar, karena beberapa penyakit yang terjadi berhubungan dengan sistem endokrin disebabkan saraf yang tidak berjalan semestinya. Salah satu penyakit yang terjadi karena hal tersebut adalah neuropati diabetes. Hal ini terjadi ketika tubuh kamu mengalami kerusakan saraf pada pengidap diabetes.

sekian terimakasih, maaf bila ada kekurangan mba.

wassalamualaikum wr. wb

In reply to 2110101032 IZZA SYIFA WAHYU SALFAIRA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101015 FITRILIA RAHMAWATI -
Waalaikumsalam, izin menjawab pertanyaan dari mbak izza
Fitrilia Rahmawati (2110101015)

Gangguan pada sistem endokrin yang paling umum terjadi, yaitu diabetes mellitus, akromegali, penyakit Addison, sindrom Cushing, penyakit Graves, tiroiditis, dan lainnya. Kelainan ini memiliki gejala yang luas dan memengaruhi banyak bagian tubuh. Selain itu, tingkat keparahan dari gangguan ini juga berbeda-beda.

Pada gangguan sistem endoktrin bisa menyebabkan kerusakan syaraf, dikarenakan beberapa penyakit yang terjadi berhubungan dengan sistem endokrin disebabkan saraf yang tidak berjalan semestinya. Salah satu penyakit yang terjadi karena hal tersebut adalah neuropati diabetes. Hal ini terjadi ketika tubuh kamu mengalami kerusakan saraf pada pengidap diabetes.

Selain itu juga, sistem endokrin pada tubuh terdiri dari beberapa kelenjar, antara lain kelenjar hipofisis dan hipotalamus di otak, kelenjar adrenal di ginjal, tiroid di leher, serta yang berada di pankreas, ovarium, dan testis. Hormon pencernaan juga dapat dihasilkan oleh perut, hati, serta usus.

SEkian dari saya, mohon maaf apabila ada yang kurang tepat

terimakasih




In reply to 2110101032 IZZA SYIFA WAHYU SALFAIRA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101011 ELIVYA PUTRI MELSANY -

Aslamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Saya : Elivya Putri Melsany 

NlM 2110101011

Kelas A1 

Izin menjawab pertanyaan mba Izza Syifa W.  

Mengenai apakah kerusakan endrokrin bisa menggangu bahkan merusak jaringan syaraf ? Jawaban adalah iya, kenapa? Karna dengan kerusakan atau gangguan pada endrokrin mengakibatkan rusaknya hormon hormon oada tubuh yang pada ahirnya mengakibatkan rusaknya syaraf..

Sekian jawaban dari saya, terimakasih 🙏









In reply to 2110101032 IZZA SYIFA WAHYU SALFAIRA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101005 RHANI ROSALINA -

Assalammualaikum wr.wb saya izin menjawab pertanyaan dari mba Izza

Nama : Rhani rosalina

Nim : 2110101005 

Gangguan sistem endokrin adalah suatu kelainan yang berhubungan dengan kelenjar endokrin pada tubuh. 

Benarkah gangguan sistem endokrin dapat sebabkan kerusakan saraf?

Memang hal tersebut benar adanya, karena beberapa penyakit yang terjadi berhubungan dengan sistem endokrin disebabkan saraf yang tidak berjalan semestinya. Salah satu penyakit yang terjadi karena hal tersebut adalah neuropati diabetes. Hal ini terjadi ketika tubuh kamu mengalami kerusakan saraf pada pengidap diabetes.

Sekian dari jawaban saya terimakasih 🙏 

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI -

Assalamualaikum Warrahmatullahi wabarakatuh ibu dan teman-teman, saya izin bertanya

Nama : Azira Syiffa Ramadhani 

NIM : 2110101009

Seperti yang diketahui bahwa kelenjar getah bening merupakan bagian dari sistem kekebalan tubuh namun sering kita dengar ada yang namanya pembengkakan kelenjar getah bening, apa saja faktor yang menyebabkan terjadinya pembengkakan tersebut? 

Sekian, terima kasih bu 🙏🏻

In reply to 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101046 OKTAVIANA RAHMAWATI -

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Saya Oktaviana Rahmawati NIM 2110101046 izin menjawab pertanyaan dari mba Azira

Penyebab dan Gejala Pembengkakan Kelenjar Getah Bening

Penyebab pembengkakan kelenjar getah bening bervariasi, antara lain:

Infeksi, misalnya akibat Streptococcus, campak, tuberkulosis, mononukleosis, sifilis, atau abses gigi

Penyakit autoimun, seperti rheumatoid arthritis atau lupus

Kanker, misalnya limfoma atau leukemia

Terimakasih 🙏🏻


In reply to 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101018 HENI INDRIANI -

Wa'alaikumsalam wr.wb

Perkenalkan nama saya Heni Indriani dengan NIM 2110101018 ingin menjawab pertanyaan dari Azira Syiffa Ramdhani

Pembengkakan kelenjar getah bening terjadi ketika sel imun yang diproduksi terlalu banyak. Jadi ini ada beberapa kondisi yang dapat menyebabkan kelenjar getah bening itu membengkakak yaitu, infeksi virus atau bakteri, kemudian bisa dari kanker, bisa dari reaksi terhadap obat-obatan dan penyakit autoimun


In reply to 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101036 FAUZIA ALVIAN NURKASANAH -

Assalamualaikum, saya Fauzia Alvian Nurkasanah izin menjawab.

Penyebab kelenjar getah bening bengkak bisa beragam, mulai dari infeksi sampai tumor. Berikut beberapa di antaranya: 

1. Infeksi

Melansir Mayo Clinic, penyebab kelenjar getah bening bengkak yang paling umum adalah infeksi, terutama infeksi virus dan bakteri. Beberapa infeksi umum yang bisa membuat kelenjar getah bening bengkak yakni flu, radang tenggorokan, campak, infeksi telinga, gigi berlubang, mononukleosis, dan HIV. Jenis infeksi yang tidak umum, namun bisa membuat kelenjar getah bening bengkak yakni tuberkulosis (TBC), sifilis, toksoplasma, sampai infeksi karena cakaran kucing.

2. Gangguan sistem daya tahan tubuh

Masalah pada sistem daya tahan tubuh juga bisa menjadi penyebab kelenjar getah bening bengkak, antara lain: Lupus Penyakit peradangan kronis ini menyerang sendi, kulit, ginjal, sel darah, jantung, dan paru-paru. Artritis reumatoid Penyakit peradangan kronis ini dapat menyerang seluruh jaringan yang melapisi sendi.

3. Kanker

Penyebab kelenjar getah bening bengkak yang cukup jarang terjadi adalah kanker. Terdapat dua jenis kanker yang jamak memengaruhi kelenjar getah bening, yakni kanker kelenjar getah bening dan leukemia atau kanker darah. Beberapa jenis kanker lain ada juga yang menyebar (bermetastasis) sampai ke kelenjar getah bening dan memicu bengkak pada kelenjar tersebut

4. Efek samping obat tertentu

Penyebab kelenjar getah bening bengkak lainnya adalah efek samping obat. Beberapa jenis obat seperti obat antikejang dan obat pencegah malaria dapat menyebabkan pembengkakan kelenjar getah bening. Kelenjar getah bening bengkak perlu segera mendapatkan penanganan medis. Temui dokter apabila kelenjar getah bening bengkak dan nyeri selama beberapa hari. Pembengkakan kelenjar getah bening yang tidak diobati dengan tepat dapat memicu komplikasi terbentuknya abses. Abses adalah kumpulan nanah yang disebabkan infeksi. Nanah mengandung cairan, sel darah putih, jaringan mati, dan bakteri. Untuk memastikan penyebab kelenjar getah bening bengkak, dokter akan merekomendasikan pemeriksaan fisik, tes darah, pemindaian (CT scan), atau biopsi.

Terimakasih, mohon maaf apabila kurang tepat 🙏

In reply to 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101014 DEA RESITA -

assalamualaikum wr.wb 

saya Dea Resita nim 2110101014 izin menjawab pertanyaan mba azira 


Penyebab pembengkakan kelenjar getah bening ini sangat bervariasi, antara lain:


-Infeksi, misalnya akibat Streptococcus, campak, -tuberkulosis, mononukleosis, sifilis, atau abses gigi

-Penyakit autoimun, seperti rheumatoid arthritis atau lupus

Kanker, misalnya limfoma atau leukemia


terima kasih, maaf jika kurang tepat🙏🏻 wassalamualaikun wr.wb

In reply to 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101033 SYLVIA PUTRI -

Wa'alaikumussalam wr.wb

Izin menjawab mba,

Nama :Sylvia putri (2110101033)

Kelenjar getah bening berfungsi untuk menghasilkan sel kekebalan tubuh. Sel-sel ini berfungsi sebagai sistem perlawanan ketika zat berbahaya masuk ke dalam tubuh. Kelenjar getah bening yang membengkak menandakan adanya gangguan di kelenjar getah bening, ini terjadi ketika sel imun yang diproduksi terlalu banyak. Adapun beberapa kondisi yang dapat menyebabkan kelenjar getah bening membengkak yaitu Infeksi virus atau bakteri, kanker, reaksi terhadap obat-obatan, penyakit autoimun.

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101017 SURYANTI -

Asalamualaikum wr wb

Nama:suryanti

Nim:2110101017 

Bu izin bertanya  

 Mengapa  hormon menrubah reaksi kimia dalam sel.

Sekian terimakasi wasalamualaikum wr wb 🙏 

In reply to 2110101017 SURYANTI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101037 DINA BELA SETIAWATI -

waalaikum salam

nama : Dina bela setia

nim 2110101037

ijin menjawab

Hormon merupakan zat kimia yang diproduksi oleh sistem endokrin dalam tubuh dan berfungsi untuk membantu mengendalikan hampir semua fungsi tubuh, seperti pertumbuhan, metabolisme, hingga kerja berbagai sistem organ, termasuk organ reproduksi. Mengubah reaksi kimia dalam sel dan mengubah permeabilitas membran sel terhadap bahan kimia adalah pengertian fungsi hormon untuk bekerja terhadap sel target dengan tiga mekanisme kerja utama, yaitu:

  1. Mengubah permeabilitas saluran (membran) dengan bekerja pada protein saluran (protein kanal) yang sudah ada.
  2. Bekerja melalui sistem pembawa pesan kedua (second messenger) untuk mempengaruhi aktivitas sel.
  3. Pengaktifan gen spesifik untuk sintesis protein baru. 

In reply to 2110101017 SURYANTI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101005 RHANI ROSALINA -

Assalammualaikum wr.wb saya izin menjawab pertanyaan dari mba Suryanti 

Nama : Rhani rosalina

Nim : 2110101005 

Karena zat kimia yang diproduksi oleh sistem endokrin dalam tubuh dan berfungsi untuk membantu mengendalikan hampir semua fungsi tubuh, seperti pertumbuhan, metabolisme, hingga kerja berbagai sistem organ, termasuk organ reproduksi.

Sekian dari jawaban saya terimakasih 🙏 

In reply to 2110101017 SURYANTI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101027 PUTRI WAHYUNING PANGESTI -

Assalamualaikum wr.wb 

Nama :putri wahyuning Pangesti.

Nim :2110101027

Izin menjawab pertanyaan dari mbk suryanti

Hormon merupakan zat kimia yang diproduksi oleh sistem endokrin dalam tubuh dan berfungsi untuk membantu mengendalikan hampir semua fungsi tubuh, seperti pertumbuhan, metabolisme, hingga kerja berbagai sistem organ, termasuk organ reproduksi. Mengubah reaksi kimia dalam sel dan mengubah permeabilitas membran sel terhadap bahan kimia adalah pengertian fungsi hormon untuk bekerja terhadap sel target dengan tiga mekanisme kerja utama, yaitu:

  1. Mengubah permeabilitas saluran (membran) dengan bekerja pada protein saluran (protein kanal) yang sudah ada.
  2. Bekerja melalui sistem pembawa pesan kedua (second messenger) untuk mempengaruhi aktivitas sel.
  3. Pengaktifan gen spesifik untuk sintesis protein baru. 

Maaf jika kurang tepat jawabannya. Terimakasih 🙏


In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101039 ARDELIA AZMI FAIZAH -

Wa'alaikumsalam wr.wb, baik bu

In reply to 2110101039 ARDELIA AZMI FAIZAH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by Anjarwati S.Si.T., MPH -

Diskusinya mnarik teman2 secara garis besar tentang gangguan endokrin dan sedikit meluas ke Limpadenopati ( pembengkakan kel getah bening). 
Permasalahan endokrin ini juga sering terjadi pada masa reproduksi, kalau tadi teman2 menyatakan masalah yg sering terjadi adalah DM, nah pada kehamilan juga menjadi isyu yang update tentang DM G (Diabetus Mellitus Gestasional). Silahkan yang sudah mendapat info bisa sharing DMG disini.

Untuk pembengkaka kel limfe teman2 sudah merespon dengan baik juga, sedikit menambahkan info tentang Limfadenopati yg memungkinkan jug aterjadi selama masa reproduksi perempuan:

Limfadenopati terjadi ketika kelenjar getah bening membesar atau membengkak akibat melawan virus dan bakteri yang masuk ke dalam tubuh. Pada proses tersebut, sel darah dan cairan akan berkumpul di kelenjar getah bening sehingga menyebabkan pembengkakan.

Biasanya, bagian tubuh yang terserang infeksi terletak di dekat kelenjar getah bening yang mengalami pembengkakan. Sebagai contoh, seseorang yang menderita radang tenggorokan akan mengalami pembengkakan kelenjar getah bening di lehernya.

Berdasarkan jumlah kelenjar getah bening yang membengkak, limfadenopati dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu:

Limfadenopati sistemik

Limfadenopati sistemik adalah pembengkakan pada dua atau lebih kelompok kelenjar getah bening di bagian tubuh yang berbeda. Limfadenopati jenis ini disebabkan oleh infeksi yang menyebar melalui aliran darah atau penyakit lain yang menyerang seluruh tubuh.

Beberapa kondisi yang dapat menyebabkan limfadenopati sistemik adalah:

1. Infeksi, yang meliputi:

  • Infeksi virus, seperti infeksi saluran pernapasan atas, mononukleosis, cytomegalovirus (CMV), hepatitis (A,B, atau C), AIDS, rubella, cacar air, atau campak
  • Infeksi bakteri, seperti TBC, selulitis, atau sifilis
  • Infeksi parasit, seperti toksoplasmosis atau filariasis
  • Infeksi jamur, seperti candidiasis, tinea, atau histoplasmosis

2. Penyakit autoimun, di antaranya:


In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101048 AZAHRA ANDINI PUTRI RAHARDJO -

assalamualaikum bu, saya azahra andini (2110101048) ingin bertanya tentang limfadenopati (kelenjar getah bening). apakah gejala seperti tenggorokan sakit, flu, batuh bisa menjadi salah satu awal mula muncul nya penyakit tersebut bu? sekian terimaksih

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101016 CICI PANGESTI DEWI -

Assalamualaikum wr.wb

saya cici pangesti dewi dengan nim 2110101016 izin bertanya mengenai materi yang tertera pada bagian cortex adrenal,disana disebutkan bahwa ada sel sel epitel yang salah satunya adalah zona fasciculata yang mana sel tersebut sel yang paling produktif,maksud dari sel yang paling produktif itu seperti apa ?

terimakasih

In reply to 2110101016 CICI PANGESTI DEWI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by Anjarwati S.Si.T., MPH -

 Zona fasciculata paling produktif dalam memproduksi  Kortisol 

Kortisol adalah hormon yang diproduksi pada kelenjar adrenal. 

Kortisol berperan dalam mengendalikan metabolisme, yaitu seluruh proses kimiawi yang terjadi pada tubuh manusia. Karena itu, kortisol adalah hormon yang bertugas menjalankan hal-hal berikut ini:

  • Mengatur kadar gula darah
  • Melawan peradangan dalam tubuh
  • Memengaruhi pembentukan ingatan
  • Mengendalikan keseimbangan garam dan air dalam tubuh
  • Menyesuaikan tekanan darah dengan kondisi tubuh
  • Membantu perkembangan janin pada ibu hamil

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101021 SYARAH KHAIRUNNISA RAMADHANI -

Assalamualaikum wr,wb

Nama : Syarah Khairunnisa Ramadhani

Nim : 2110101021

Izin bertanya

Pada fungsi hormon yaitu ada mengubah permiabilitas membran sel terhadap bahan spesifik yang ingin saya tanyakan adalah bahan spesifik apa yang dimaksud?

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101023 AMALIA ZIDNY -

Assalamualaikum wr wb.

Perkenalkan saya,

Nama : Amalia Zidny

NIM    : 2110101023

Izin bertanya, perbedaan pada kelenjar endokrin pembentukan folikel dan kelenjar endokrin tanpa folikel terletak dimana ya selain pada bentuknya? Apakah kedeua kelenjar itu memiliki perbedaan atau bagaimana ya?

Terima kasih.

Wassalamualikum wr wb

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101003 DINDA FATIKASARI -

assalamualaikum izin bertanya 

dinda fatikasari 

2110101003

dalam kelenjar/glandula menyebutkan bahwah endokrin tidak mempunyai ductus dan produksi hormon mengapa disebut seperti itu?

terimakasih

In reply to 2110101003 DINDA FATIKASARI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101051 TJAHYA PRAMUDYANING SUMANTRI -

Assallamualaikum saya Tjahya Pramudyning Sumantri dengan Nim 2110101051izin menjawab pertanyaan dari Mba Dinda.

Kelenjar endokrin atau bisa juga disebut organ pensekresi hormon dan juga bisa disebut kelenjar buntu tanpa ductus karena berfungsi mensekresikan pembawa pesan kimiawinya secara langsung ke dalam tubuh.

Sekian terima kasih.

In reply to 2110101003 DINDA FATIKASARI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101051 TJAHYA PRAMUDYANING SUMANTRI -

Assallamualaikum saya Tjahya Pramudyning Sumantri dengan Nim 2110101051izin menjawab pertanyaan dari Mba Dinda.

Kelenjar endokrin atau bisa juga disebut organ pensekresi hormon dan juga bisa disebut kelenjar buntu tanpa ductus karena berfungsi mensekresikan pembawa pesan kimiawinya secara langsung ke dalam tubuh.

Sekian terima kasih.

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101019 ARIS FATMALA -

Assalamualaikum wr wb saya

Nama : Aris fatmala

Nim : 2110101019

Izin bertanya bagaimana hubungan antar ekdisis dengan juveni hormon dalam mengatur metamorfosis?

Terimakasih🙏

In reply to 2110101019 ARIS FATMALA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101013 AMIRA EXFENA NAVISA -

Wa'alaikumsalam warrahmatulahi wabarakatuh,

Nama : Amira Exfena N

NIM : 2110101013 

baik disini saya mohon izin menjawab pertanyaan mb aris seputar "Bagaimana hubungan antar ekdisis dengan juveni hormon dalam mengatur metamorfosis?"

Nah, sebelum itu kita harus mengetahui dulu nih mb apa itu ekdisis dan hormon juveni,

  • Hormon ekdison berfungsi pada pengaturan proses pergantian kulit (ekdisis).
  • Hormon juvenil berperan menghambat proses metamorfosis.
Kedua hormon itulah yang berperan dalam proses metamorfosis, pembentukan pupa dan pergantian/pengelupasan kulit pada kelompok insekta (serangga).


Lanjut ke berdasarkan hubungannya dengan metamorfosis, maka dibedakan menjadi tiga macam tipe serangga yaitu, ametabola, holometabola, dan hemimetabola. Ametabola adalah tipe serangga yang tidak mengalami metamorfosis. Dengan kata lain serangga-serangga ini memiliki perkembangan langsung misalnya pada springtail dan bristletails. Selain oleh pengaruh ekdison, maka proses pengelupasan kulit dan pertumbuhan juga dipengaruhi oleh hormon juvenil, selama terdapat hormon juvenil rangkaian pengelupasan kulit yang terjadi dibawah pengaruh ekdison itu hanyalah akan menghasilkan bentuk stadium tidak dewasa saja. Jika konsentrasi hormon juvenil relatif lebih tinggi daripada ekdison, maka akan merangsang perkembangan larva, dan mencegah proses pembentukan pupa, namun mencegah proses pembentukan larva. 

Jika suatu serangga mengelupas kulitnya tanpa adanya hormon juvenil, maka hewan tersebut akan berdiferensiasi menjadi bentuk dewasa. Ekdison secara continue dihasilkan sampai pengelupasan kulit menjadi dewasa, ekdison berperan merangsang sintesa RNA dan protein yang diperlukan pada proses pembentukan kepingan - kepingan imaginal. Pada serangga dewasa tidak terdapat ekdison untuk pengelupasan kulit, karena kelenjar - kelenjar protoraknya sudah mengalami degenerasi setelah metamorfosis, namun corpora allata akan menggetahkan hormon juvenil kembali setelah pengelupasan kulit pendewasaan. Hormon juvenil ini akan mempengaruhi metabolisme protein dan lemak, serta membentuk protein - protein vitelogenik.


Begitu mba aris, semoga dapat terjawab yah.

Terima kasih, wassalamu'alaikum wr. wb.



In reply to 2110101019 ARIS FATMALA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101018 HENI INDRIANI -

Wa'alaikumsalam wr.wb

Saya heni indriani dengan nim 2110101018 ingin menjawab pertanyaan daei mba aris

Jadi hormon ekdison memiliki fungsi untuk menstimulasi terjadinya metamorfosis atau perubahan dari satu tahapan metamorfosis ke tahapan lainnya serta menstimulasi terjadinya ekdisis (proses pergantian kulit atau rangka luar pelindung tubuh). Sementara, juvenile hormone (JH) berperan dalam mengontrol aktivitas hormon ekdison dengan mempertahankan hewan tetap dalam fase larva. Saat kadar Juvenile hormone (JH) tinggi, hormon ekdison hanya akan berperan untuk menstimulasi ekdisis. Hal tersebut menyebabkan ulat akan tetap dipertahankan dalam bentuk larva. Pada saat kadar JH rendah, maka hormon ekdison baru dapat menstimulasi proses metamorfosis sehingga fase pupa dapat terbentuk dari fase ulat. 

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101051 TJAHYA PRAMUDYANING SUMANTRI -

Assallamualaikum ibu saya Tjahya Pramudyaning Sumantri dengan NIM 2110101051 izin bertanya.

Apa fungsi dari ductus yang ada pada eksokrin ?

Sekian terima kasih

In reply to 2110101051 TJAHYA PRAMUDYANING SUMANTRI

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101009 AZIRA SYIFFA RAMADHANI -

Assalamu'alaikum wr.wb. Perkenalkan saya Azira Syiffa Ramadhani dengan NIM 2110101009 izin menjawab pertanyaan Mba Tjahya

Ductus atau Kelenjar eksokrin adalah kelenjar yang memiliki saluran untuk mengalirkan zat sekresinya ke seluruh tubuh. Kebanyakan fungsi kelenjar eksokrin menghasilkan enzim, tapi beberapa lainnya menghasilkan cairan non-enzim.

In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101038 BAITA AWIKTAMARA NISA -

Assalamualaikum wr w.

Saya Baita Awiktamara Nisa (2110101038)

Mohon izin bertanya. 

Bahwa kerusakan sel penghasil insulin di pankreas mengakibatkan pankreatitis kronis sehingga dapat menyebabkan diabetes, penyakit yang memengaruhi cara tubuh menggunakan gula darah. Dengan hal tersebut, salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk mengurangi risiko ini yaitu mempertahankan berat badan ideal. Yang saya tanyakan bagaimana usaha kita untuk dapat mempertahankan dan memiliki berat badan ideal tersebut? 

Sekian, Terima kasih.


In reply to 2110101038 BAITA AWIKTAMARA NISA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101013 AMIRA EXFENA NAVISA -

Wa'alaikumsalam wr. wb.

Saya Amira Exfena Navisa. NIM 2110101013.

Baik, disini saya izin menjawab pertanyaan mb baita mengenai "Bagaimana usaha kita untuk dapat mempertahankan dan memiliki berat badan ideal?"

  • Evaluasi tujuan dan motivasi

Apakah tujuan dan motivasi awal untuk menurunkan berat badan? Apakah motivasi mb adalah supaya tubuh terlihat lebih bagus, terutama saat menggunakan baju idaman? Atau karena ingin terlihat sempurna pada acara penting yang akan dihadiri? Ketahuilah, apapun alasan yang mendasari untuk menurunkan berat badan, yang paling penting adalah untuk menanamkan motivasi yang kuat pada diri kamu. Usahakan tujuan dan motivasi tersebut adalah tujuan dan motivasi untuk jangka panjang, misalnya mb ingin terlihat sehat dan terhindar dari penyakit. Hal ini bertujuan supaya Anda tidak mudah patah semangat dalam menjaga berat badan Anda tetap ideal.

  • Berolahraga

Mb tentu sudah tahu bahwa kunci utama untuk menurunkan dan menjaga berat badan ideal adalah dengan menjalani pola makan sehat dan berolahraga secara teratur. Oleh karena itu, usahakan untuk tetap aktif bergerak dan berolahraga setiap hari selama minimal 30 menit. Lakukan olahraga ringan yang kamu senangi sehingga mb tidak perlu merasa terbebani setiap kali berolahraga. Kuncinya adalah tetap aktif.

  • Pola makan

Salah satu cara untuk menjaga tubuh tetap langsing dan berat badan tetap ideal adalah dengan mengatur apa yang kamu makan dan minum. Namun, mb juga tidak perlu menyiksa diri dengan diet rendah kalori seumur hidup. Yang terpenting adalah menjaga jumlah kalori yang masuk dan yang keluar dari tubuh tetap seimbang. Selain itu, jangan lupa juga untuk memperbanyak konsumsi serat yang dapat membuat mba kenyang lebih lama.

  • Kelilingi diri kamu dengan lingkungan yang mendukung

Menjaga berat badan tetap ideal tentu bukanlah hal yang mudah. Oleh karena itu, penting bagi mba untuk mencari lingkungan yang selalu mendukung dalam usaha mempertahankan badan langsing dan berat badan ideal yang sudah kamu dapatkan. Selain itu, catatlah juga perkembangan berat badan kamu supaya kamu dapat mengintropeksi diri dan menghargai apa yang sudah mb lakukan hingga mba bisa memperoleh tubuh yang langsing dan berat badan yang ideal.


Begitu mba kira-kira dari saya, semoga menjawab :)

Terima kasih, wassalamu'alaikum wr. wb





In reply to Anjarwati S.Si.T., MPH

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by 2110101013 AMIRA EXFENA NAVISA -
Wa'alaikumsalam warrahmatulahi wabarakatuh, baik terima kasih ibu untuk materi sistem endokrinnya. 

Sungguh penjelasan yg luar biasa. Semoga ilmu yang ibu berikan, berkah & bermanfaat untuk kita semua. 

Aamiin aamiin ya Robbal 'alamin.

In reply to 2110101013 AMIRA EXFENA NAVISA

Re: Forum Diskusi Endokrin Kls A

by Anjarwati S.Si.T., MPH -

Terimakasih juga teman2 semua atas pertanyaan kritis dan jawaban teman2 semua yang ilmiah berdasarkan referensi, semoga hasil belajarnya semakin bermanfaat untuk kita semua.