FORUM PENGANTAR FT INTEGUMEN

DISKUSI KELAS A

DISKUSI KELAS A

by Tyas Sari Ratna Ningrum -
Number of replies: 74
Assalammualaikum.
Selamat datang di pertemuan Integumen di modul sport and wellness.
silakan buka materinya dan kita diskusikan bersama apa saja kendalanya.
In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by Tyas Sari Ratna Ningrum -

alhamdulillah sudah pada masuk.

segera teman2nya dikabari ya. sebentar lagi absennya sudah tutup.

In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301003 PUPU PURNAMASARI -

Bu ijin bertanya..

Bagaimana cara kita menangani pasien dengan masalah sensabilitas... Langkah-langkah apa saja/modalitas apa saja yang bisa kita gunakan untuk mengatasi masalah sensabilitas tersebut?

Terimakasih

In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301045 BAIQ NURUL HASNAWATI -

Izin bertanya bu, dari kasus combustio, ulcus diabeticum, ulcus venalis dan arterial, serta post operasi cancer mamae apakah problematika dan penatalaksanaan fisioterapi nya sama bu? Atau terdapat perbedaan? Terimakasih ibu🙏🏻


In reply to 1910301045 BAIQ NURUL HASNAWATI

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301003 PUPU PURNAMASARI -

Ijin menjawab 

Secara garis besar dari ke 4 permasalahn di atas  ada persamaan problematika yaitu pada ruang lingkup gerak sendi atau ROM. Dimana ke 4 permasalahn di atas mengakibatkan pasien kesulitan dalam mobilitas dan dibutuhkan penanganan untuk meningkatkan mobilitas. Akan tetapi di samping itu terdapat pula permasalah-permasalah yang berbeda sehingga kita juga perlu pemahaman mengenai masalah masalah di atas  agar kita tahu cara penanganan yang tepat. Terima kasih


In reply to 1910301045 BAIQ NURUL HASNAWATI

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301062 UMAR KHOLID ASADANI -

Izin menjawab,

Kalau menurut saya untuk problematika nya sama ya, karena bentuk penyakitnya itu terdapat pada kulit tentu problematika nya akan sama di 4 kasus tersebut, mulai dari nyeri, keterbatasan LGS, gangguan sensorik, elastisitas kulit terganggu, adanya luka dan lain, tapi hanya saja tingkat keparahannya yang berbeda sesuai dengan kasusnya masing masing.



In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301034 DESI NADYA NARULICHA -

Mohon maaf ibu izin bertanya..

Contoh penanganan dari ulcus diabeticum dengan ulcus decubitus apakah berbeda bu?

In reply to 1910301034 DESI NADYA NARULICHA

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301003 PUPU PURNAMASARI -

Ijin menjawab 

Untuk penanganan ulkus dekubitus sendiri yaitu kita bisa melakukan massage untuk merileksasikan otot, kontraksi statis untuk melancarkan atau meningkatkan sirkulasi darah dan positioning untuk mencegah pelebaran atau perluasan luka itu sendiri.

Terimakasih

In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301043 NYEMAS REDA LEDISTIA -
Izin bertanya Bu, penatalaksana ft pada kasus integumen kan ada manipulasi sendi, bagaimana mekanisme manipulasi sendi Bu?
In reply to 1910301043 NYEMAS REDA LEDISTIA

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301012 HUSNUL ISLAMIYAH -

Izin menjawab

Terapi manipulasi adalah suatu gerakan pasif yang digerakkan dengan tiba- tiba, amplitude kecil dan kecepatan yang tinggi, sehingga pasien tidak mampu menghentikan gerakan yang terjadi. Tujuannya adalah untuk memperbaiki joint play movement dan dengan demikian memperbaiki roll-gliding yang terjadi selama gerakan aktif.

Sekian terimakasih

In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301012 HUSNUL ISLAMIYAH -

Izin bertanya Apakah pada kasus combustion yang tidak tertangani dengan baik bisa bisa dipulihkan kembali masalah muskuloskletalnya supaya berfungsi dengan baik? Seperti pada slide 9🙏🏻

Sekian terimakasih
In reply to 1910301012 HUSNUL ISLAMIYAH

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301045 BAIQ NURUL HASNAWATI -

Mencoba menjawab, untuk masalah musculuscletal nya mungkin bisa dipulihkan secara perlahan yang tentu saja dengan penatalaksanaan fisioterapi dengan diberikan dosis secara bertahap..

Mohon maaf apabila kurang tepat🙏🏻


In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301014 TIARA KUSUMA PUTRI -

Izin bertanya ibu, bagaimana jika luka combustion telat ditangani? Apakah tetap bisa pulih seperti semula? 

In reply to 1910301014 TIARA KUSUMA PUTRI

Re: DISKUSI KELAS A

by Tyas Sari Ratna Ningrum -

#tiara

jika sudah terlanjur terjadi deformitas, kemungkinan untuk sembuh, tetap bisa. tapi dengan proses yang sangat lama. diberikan berbagai macam operasi sehingga baru dapat pulih. biayanya jg luar biasa. oleh karena itu harus dijaga dan dirawat dari awal. jangan sampai muncul hal2 yang abnormal pada kulit.

In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by 1910301050 ADH DHIYA' HUSNAPUTRI -

izin bertanya bu,

bagaimana cara menangani masalah kasus combustion yang sudah mengganggu sistem muskuloskeletal?

In reply to 1910301050 ADH DHIYA' HUSNAPUTRI

Re: DISKUSI KELAS A

by Tyas Sari Ratna Ningrum -

#adh dhiya

harus ditangani sedini mungkin ya. dan pasien jg harus mengikuti tahap2 perawatan dengan baik. karena kulit sangat berkaitan dengan cosmeticam.

harus hati2 jangan sampai salah penanganan.

In reply to Tyas Sari Ratna Ningrum

Re: DISKUSI KELAS A

by Tyas Sari Ratna Ningrum -

untuk perkuliahan topik ini kita akhiri sampai disini dulu ya. terimakasih atas perhatiannya.

wassalammualaikum wr wb.