Forum: Diskusi Thoharotul Qulub.

Q.S Luqman 13-14

Q.S Luqman 13-14

by 1710201149 UMMU HANIFAH SYAHLIYANI PUTRI -
Number of replies: 0

Isi kandungan dari surah Al-Luqman ayat 13-14 yaitu, kita sebagai umat manusia haruslah senantiasa mentauhidkan Allah SWT dan senantiasa menjauhi perbuatan menyekutukan Allah. Selain perihal utama itu, kita sebagai umat manusia juga diminta untuk senantiasa memenuhi hak-hak kedua orangtua kita yang telah susah payah merawat kita dari janin hingga saat ini.

 Beberapa pesan-pesan yang bisa kita ambil dari surah Al-Luqman ayat 13-14 antara lain :

  • Janganlah mencampur adukan keimanan dengan kezaliman seperti menyekutukan Allah SWT.
  • Untuk orangtua, sudah seharusnya senantiasa mengingatkan perbuatan anak-anaknya yang menyimpang dengan cara-cara yang baik dan dapat diterima.
  • Senantiasa menghormati, mematuhi, dan memuliakan kedua orangtua.
  • Senantiasa mendoakan kebaikan atas kedua orangtua kita yang telah merawat kita sedari kecil.
  • Mensyukuri segala ketentuan yang diberikan Allah SWT kepada orangtua kita, baik fisik orangtua kita, baik harta orangtua kita, baik cara berpikir orangtua kita, dsb yang semestinya selalu kita syukuri.
  • Mentaati seluruh perintah orangtua kita selama tidak bertentangan dengan syariat agama Islam.
  • Menginfakan sebagian rezeki kita kepada kedua orangtua kita sebagai sedikit bentuk berbakti kepada orangtua.