Forum: Aktualisasi Spirit Profesional Qurani.

Selamat datang di forum diskusi sesi 11

Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by IKA AFIFAH NUGRAHENI -
Number of replies: 26

Assalamu'alaikum Wr Wb
Tidak terasa ini sudah memasuki hari kedua pelaksanaan BAP. Semoga teman-teman masih semangat mengikuti rangkaian kegiatan BAP.
Diskusi untuk sesi ini adalah:

Apakah yang akan Saudara lakukan unutk mengaktualisasikan spirit Qur'ani dalam profesi Saudara nanti?

Selain itu silakan teman-teman juga dipersilahkan untuk:
- mengajukan pertanyaan kepada teman 1 kelompok Anda 
- memberikan tanggapan terhadap pertanyaan teman 


Tanggapan maupun pertanyaan langsung dituliskan di forum diskusi ini, dan dianggap sebagai bukti presensi/kehadiran teman-teman pada sesi 11.

Selamat mengerjakan,
Salam sehat dan salam semangat
Wassalamu'alaikum Wr Wb

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105281 RADEN RARA SHOLIFAH SETIANI -

dalam mengaktualisasi spirit qur'ani dalam menjalankan profesi saya akan:

teguh dalam beriman kepada Allah, semangat mengajak kepada kebaikan kepada masyarakat sekitar kaitannya dalam perbaikan kesehatan, Siap melaksanakan tugas kapan dan dimana saja, siap berperan dalam perubahan sistem di tempat kerja yang lebih baik menurut Al-qur'an dan sunnah.

yang saya tanyakan kepada teman-teman adalah bagaimana sikap kita jika di lingkungan tempat kerja kita tidak sependapat dengan pola fikir yang nantinya kita kemukakan?



In reply to 1710105281 RADEN RARA SHOLIFAH SETIANI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105269 ARDHITA PRAMESTI ARUM CAHYANI -

yang saya tanyakan kepada teman-teman adalah bagaimana sikap kita jika di lingkungan tempat kerja kita tidak sependapat dengan pola fikir yang nantinya kita kemukakan?

Ijin menjawab dari pertanyaan mba sholifah, menurut saya untuk pola pikir yang berbeda atau tidak sependapat itu merupakan hal yang wajar, yang perlu kita lakukan menurut saya adalah kita hanya perlu bersikap lebih terbuka terhadap kritik yang dilontarkan pada kita,  lebih bersikap kearah yang lebih positif daripada mengurusi hal yang negative karena fokus pada hal positif  bisa lebih membuat kita merasa mudah dalam mencapai hal2 positif lainnya. Jika memang ingin melihat hal negative mungkin menurut saya itu hanya untuk dijadikan evaluasi diri seperti kekurangan pada diri kita itu seperti apa dan bagaimana,, fokus saja pada hal yang lebih positif, dunia terlalu sempit jika hanya memikirkan hal2 negatif sedaangakan hal positif jauh lebih baik untuk membuat kita maju


In reply to 1710105281 RADEN RARA SHOLIFAH SETIANI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105276 TSANA VANIA YANATA -

Assalamualaikum, saya mencoba menjawab pertanyaan mba sholifah. perbedaan pendapat merupakan hal yang sangat mungin terjadi, karena setiap manusia itu berbeda-beda dan tentu tidak selalu memiliki pola pikir yang sama. sikap yang dapat kita lakukan yaitu dengan tetap menghargai pendapat dari lingkungan tersebut namun kita juga tetap mempertahankan pola pikir yang menurut kita benar sesuai dengan Al-qur'an dan sunnah. Terimakasih, wassalamualaikum.

In reply to 1710105281 RADEN RARA SHOLIFAH SETIANI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105282 PRANINTA IRMA CAHYANA -

Assalamualaikum wr.wb

mohon maaf saya izin menjawab menurut pendapat saya  jika di lingkungan kerja kita tidak sependapat dengan kita adalah sebaiknya kita besikap saling menghargai pendapat masing " dan setelah itu kita dapat berdiskusi dan bermusyawara untuk mendapatkan solusi agar tidak terjadi masalah dan kesalapahaman,terimakasih

In reply to 1710105281 RADEN RARA SHOLIFAH SETIANI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105277 SHALLY FATHIA RAHMA -

Bismillah. Izin menjawab dari pertanyaan dari mba sholifah.

bagaimana sikap kita jika di lingkungan tempat kerja kita tidak sependapat dengan pola fikir yang nantinya kita kemukakan?

Berbeda-beda pendapat tentulah hal yang wajar. Kita bisa menumpahkan semua pendapat yg kita miliki lalu mendiskusikan untuk mendapatkan tujuan dan hasil akhir yang sama.

Adapun dalam mengungkapkan pendapat pribadi sebaiknya untuk saling menghargai dan menjaga perasaan sesama teman kerja. Dan senantiasa menciptakan lingkungan kerja yang nyaman untuk diri sendiri dan orang lain sehingga dengan bersama-sama bisa mencapai tujuan yg satu.

In reply to 1710105281 RADEN RARA SHOLIFAH SETIANI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105280 AISYAH -
Kalau saya pribadi mengajakmya diskusi agar menemukan titik temu yang baik. Jika tidak bisa maka kita harus berpegang terguh dengan kebenaran. 
In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105265 SILVI TOHIROTUL MUNAWAROH -

Assalamualaikum wr wb.

Hal yang dapat saya lakukan dalam menmengaktualisasikan spirit quran dalam profesi adalah dgn tetap menjaga komitmen, sklil dan tanggung jawab dalam bekerka, kemudian menjunjung tinggi nilai" kehalalan,kebaikan,amanah,kemanfaatan dan kemaslahatan yg membawa pada keselamatan hidup di dunia dan akhirat, kemudian menjauhkan diri dari praktik" korupsi,kolusi,nepotisme dan kebohongan,kemudia selalu menjaga nilai kejujuran dan bersyukur kepada Allah SWT atas segala nikmat yang telah diberikan.


In reply to 1710105265 SILVI TOHIROTUL MUNAWAROH

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105261 LARAS DEVI KUSUMAJATI -

bagaimana sikap anda terhadap rekan kerja sesuai dengan aktualisasi spirit quran?

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105261 LARAS DEVI KUSUMAJATI -

Saya akan melakukan penanaman spiritulitas ditempat kerja dengan menciptakan budaya kerja baru yang dapat menjadikan karyawan menjadi lebih bahagia dan bekerja lebih baik serta enggan untuk pindah ketempat kerja lain. Contohnya : kajian ilmu spiritual berupa ilmu akhlak dan ilmu tasawuf serta pembiasaan diri membangun diri membangun spiritual melalui amalan amalan sunnah.

In reply to 1710105261 LARAS DEVI KUSUMAJATI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105263 LULU NAILUFAR -

Izin bertanya mbak Devi, contoh amalan-amalan sunahnya itu seperti apa?

In reply to 1710105263 LULU NAILUFAR

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105261 LARAS DEVI KUSUMAJATI -

contoh amalan amalan sunahnya yaitu yaitu yang sesuai dengan Al-qur'an dan hadis yang merupakan sumber ajaran islam didalamnya /terdapat ajaran untuk beramal dan bekerja keras (etos kerja) yang dinaskan dalam kalimat "amal as shalihat"

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105263 LULU NAILUFAR -

Yang akan saya lakukan dalam mengaktualisasikan spirit qurani dengan bertanggung jawab dalam menjalankan tugasnya dan tetap memegang teguh keyakinan. Seperti dalam penyelenggaraan oleh organisasi perempuan Muhammadiyah yang membwa misi dakwah dan tajdid memiliki komitmen untuk mengimplementasikan wawasasan kesehatan dalam perencaanaan catur darma perguruan tinggi serta memiliki komitmen pada penguatan perempuan Indonesia berbasis nilai-nilai islam yang berkemajuan.


In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105282 PRANINTA IRMA CAHYANA -

Assalamualaikum wr.wb

yang  saya lakukan unutk mengaktualisasikan spirit Qur'ani dalam profesi saya adalah:

  1. patient cantered care yaitu mengutamakan kepentingan dan kebutuhan pasien,dan melayaninpasien dengan ramah,baik,amanah dan kerja dengan hati agar kita dapat melayani pasien cepat,tepat dan baik dan tidak membeda-bedakan pasienyang satu dengan pasien yang lainnya.
In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105260 DWI OKTAFIANA -

Wa'alaikumsalam

 Bekerja merupakan melakukan suatu kegiatan demi mencapai tujuan, selain mencari rezeki namun juga cita-cita. yang saya lakukan unutk mengaktualisasikan spirit Qur'ani dalam profesi Saya nanti dalam bekerja diwajibkan memilih pekerjaan yang baik dan halal, karena tidak semua pekerjaan itu diridhai Allah SWT. kerja yang sehat akan mendorong seseorang bekerja keras, menambah wawasan, mempertajam skill serta mewarnai etos kerjanya dengan nilai-nilai Islam. Bekerja bagi seorang muslim adalah suatu upaya yang sungguh-sungguh, dengan menggerakkan seluruh aset, pikiran dan zikirnya untuk mengaktualisasikan atau menampakkan arti dirinya sebagai hamba Allah yang harus menundukkan dunia dan menempatkan dirinya sebagai bagian dari masyarakat yang terbaik (khairul ummah) 

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105264 PUTRI WULANDARI -

waalaikumsalam wr.wb

yang akan saya lakukan untuk mengaktualisasi spirit qurani dalam profesi di dalam kebidanan yaitu memiliki tanggung jawab profesional utama yang yang terkait dengan profesi kesehatan. karena orang yang profesional dalam pekerjaan yaitu orang yang diandalkan dan dipercaya karna ahli, terampil, punya ilmu pengetahuan, bertanggung jawab, tekun, penuh disiplin, dan serius.

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105262 ROSMALA DEWI -

waalaikum salam wr.wb

menurut saya Spiritual sangat berperan terhadap optimalisasi pekerjaan seseorang. secara rokhaniah manusia sangat membutuhkan itu, salah satunya yaitu dengan memahami tentang hakikatnya bekerja, untuk siapa dia bekerja dan seberapa penting dia bekerja dia akan merasa tekun dalam bekerja. Ketekunan dalam bekerja juga harus diimbangi dengan penerapan nilai-nilai yang baik. salah satunya dengan memahami makna dari al-quran karena al-quran sebagai pedoman hidup umat islam di dalamnya terkandung nilai-nilai ajaran yang baik sehingga menjadikan al-quran sebagai spirit dalam bekerja dengan mengamalkan yakni membaca al-quran memahmi makna/artinya sehingga hidup bisa lebih terarah 

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105268 INNASTA ARSANTI RIYANTO -

Waalaikumsalam

dalam mengaktualisasi spirit qur'ani dalam menjalankan profesi saya akan:

saya akan mengajak kepada kebaikan kepada masyarakat sekitar dalam perbaikan kesehatan, Dengan kompetensi spiritual dan sosial dapat membangun SDM pegawai yang produktif, beriman, kontributif, kreatif dan inovatif. Dengan demikian bila spirit qur'ani akan membawa kecerdasan spiritual dilaksanakan di tempat kerja maka pelayanan pasien yang efisien, efektif, berkeadilan, transparan, akuntabel, dan bermoralitas tinggi dapat diwujudkan sesuai dengan menurut Al-qur'an dan sunnah.

Terimakasih

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105266 FIDA NURROCHMI HANIFAH -

Dalam mengaktualisasikan spirit qurani yang akan saya lakukan adalah dengan bertanggung jawab dalam pekerjaan dan tetap mengamalkan berdasarkan quran dan hadis. Seperti dalam pekerjaan dengan tetap semnagat dalam bekerja, mengamalkan al quran, menjadi bermanfaat bagi orang lain, ikut memajukan tempat kerja, dan tetap istiqomah menjalankan ibadah meskipun sedang bekerja dan justru mengutamakan ibadah.

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105274 DIAN NURIANA -

Izin menjawab bu,

Yang  saya lakukan untuk mengaktualisasikan spirit Qur'ani dalam profesi saya adalah patientcantered care yaitu mengutamakan kepentingan dan kebutuhan pasien, dan melayani pasien dengan ramah, baik, amanah dan kerja dengan hati agar kita dapat melayani pasien cepat,tepat dan baik dan tidak membeda-bedakan pasien yang satu dengan pasien yang lainnya.

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105279 NOVIANA SAPUTRI -

Bismillah izin menjawab sebagai tenaga profesional yang akan datang cara kita sebagai generasi penerus untuk mengaktualisasikan jiwa spirit qurqni yaitu dengan cara menerapkap islam dalam kehidupan sehari-hari kita baik pada diri sendiri mqupun berinteraksi dengan orang lqinn. Dengan begitu sefikit demi sedikit akan menjadi sebuah kebiasaan yang dapat etos kerja islami kita semakin baik.

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105273 RIFA ULFAH GHINA -

sebagai tenaga profesional yang akan datang cara kita sebagai generasi penerus untuk mengaktualisasikan jiwa spirit qurani yaitu dengan cara menerapkan islam dalam kehidupan sehari hari kita maupun orang lain. Contohnya saat di dunia kerja kebidanan dapat memberikan saran kepada ibu hamil untuk membaca Al Qur’an atau mendengar tilawah Qur’an dalam masa kehamilannya. Karena dapat merangsang perkembangan otak janin.



In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105275 NANDA DEWI PRINI -

untuk mengaktualisasikan spirit Qurani dalam profesi bidang pekerjaan saya akan menjalani sesuai dengan keahliannya yang menuntut kesetiaan (komitmen), kecakapan (skill), dan tanggung jawab yang sepadan, sehingga bukan semata-mata urusan mencari nafkah berupa materi belaka. serta saya akan menjauhkan diri dari praktik-praktik korupsi, kolusi, nepotisme, kebohongan, dan hal-hal yang batil lainnya yang menyebabkan kemadaratan dan hancurnya nilai-nlai kejujuran, kebenaran dan kebaikan

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105272 SHOFIATUL ANDANI -

Assalamualaikum, izin buk

Upaya-upaya yang dapat dilakukan sebagai aktualisasi pelayanan profesional yaitu dengan memberikan pelayanan prima pada pasien yaitu antara lain dengan tersenyum, ramah, melayani dengan ikhlas, cepat tanggap, komunikasi yang indah, inisiatif untuk mengatasi masalah, tekun dan sabar dalam melayani. Setiap apa yang kita kerjakan nanti dan apapun profesi kita nanti haruslah tetap mengingat bahwa bekerja itu ibadah dan dini mencari ridha Allah SWT.

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105278 VENNY FICAULY -

Assalamu'alaikum  ijin menjawab. 

Aktulisasi spiria Qur'an menurut saya yaitu niat yang kita lakukan semata-mata karena ALLAH, tidak mempertimbangkan ketidakseimbangan berlebihan, ikhlas, bersifat ramah dan tidak memandang status pasien, menjalin hubungan baik dengan teman sejawat, serta jujur ​​dan amanah dalam menjalankan tugas

In reply to IKA AFIFAH NUGRAHENI

Re: Selamat datang di forum diskusi sesi 11

by 1710105259 BELLA OCTAVIANA PUTRI -

saya berusaha ikhlas menjalankan pekerjaan saya sesuai dengan bidangnya dan senantiasa menjunjung tinggi nilai-nilai kehalalan dan kabaikan (halalan tayyiban), amanah, kemanfaatan dan kemaslahatan yang membawa keselamatan hidup di dunia dan akherat. 

tidak lupa untuk menjalankan kewajiban saya