Forum: Visi 'Aisyiyah Abad ke 2

VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by syaifullah syaifullah -
Number of replies: 21

Setelah saudara mengikuti pembahsan tentang visi 'Aisyiyah apakah saudara sepakat dengan visi perempuan berkemajuan? Bagiama saudara mengaktualisasikan visi peremuan berkemajuan dan kehidupan saudara? di tempat kerja, di keluarga dan masyarakat. 

Silakan jawaban diberikan dalam forum ini.


In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by RIZKI EDIASIH PRILIANA 1610201009 -

Assalamu'alaikum wr.wb

Saya sepakat dengan visi perempuan karena perempuan diminta untuk tidak terlalu asik di lingkungan domestik atau rumah tangga , namun lebih baik berperan di luar rumah.

Terimakasih.

Wassalamu'alaikum wr.wb

In reply to RIZKI EDIASIH PRILIANA 1610201009

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by OGI OPRILIA WAHYU PRADANA 1610201006 -

ASSALAMALAIKUM WR.WB


Saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan karena perempuan diminta tidak terlalu asik di lingkungan rumah tangga, namun berperan di luar rumah  Serta berperan aktif di lingkungan.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by SITI NUR ALFIAH 1610201029 -

Saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan karena perempuan diminta tidak terlalu asik di lingkungan rumah tangga, namun berperan di luar rumah atau setara dengan laki-laki. Serta berperan aktif dalam kegiatan bermasyarakat 

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by ANNISA FATONAH 1610201008 -

Saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan, dijelaskan bahwa perempuan berkemajuan merupakan tipikal atau model bagi para aktivis ‘Aisyiyah. Dalam pandangan Islam, perempuan berkemajuan adalah kehidupan dan derajat perempuan yang sama mulia dengan laki-laki tanpa diskriminasi, yang ukuran kemuliaannya terletak pada tingkat ketakwaannya. Perempuan berkemajuan dalam Islam menjalankan fungsi utama sebagai khalifah di muka bumi, seperti halnya laki-laki. Kehidupan perempuan berkemajuan diwarnai nilai-nilai akhlak yang utama, dan perempuan memiliki peran penting terhadap lingkungan masyarakat sekitar

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by NUR HIDAYAH 1610201011 -

Saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan karena perempuan diminta tidak terlalu asik dilingkungan rumah tangga namun berperan aktif di lingkungan masyarakat dan aktif di segala bidang.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by WIDRIA NOVA A RAAFIANTI 1610201010 -

Saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan karena perempuan tidak hanya harus berkembang di rumah tapi para perempuan dapat juga berkembang di luar rumah dan bermanfaat bagi orang lain.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by CATUR RETNO PUSPITASARI 1610201012 -

Saya sepakat dengan perempuan berkemajuan. Perempuan jaman sekarang sudah tidak seperti perempuan jaman dahulu yang dianggap hanya boleh berkegiatan di sumur, di dapur, dan di kasur. Bahkan dalam pandangan Islam sudah disebutkan bahwa kehidupan perempuan yang memiliki derajat dan perlakuan yang sama mulia dengan laki-laki tanpa diskriminasi,  yang  ukuran  kemuliaannya  terletak  pada ketaqwaan,  iman,  dan  amal  shaleh.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by DEVI ANUGRAHENI 1610201021 -

Sepakat

Perempuan berkemajuan adalah alam pikiran dan kondisi kehidupan perempuan yang maju dalam segala aspek tanpa mengalami hambatan dan diskriminasi baik secara struktural maupun kultural. kehidupan perempuan yang memiliki derajat dan perlakuan yang sama mulia dengan laki-laki yang  ukuran  kemuliaannya  terletak  pada ketaqwaan,  iman,  dan  amal  shaleh.

aktualisasinya dengan berusaha memperbanyak ilmu yg bermanfaat dgn menerapkan dlm kehidupan berdasarkan syariat.

ditempat kerja diwujudkan dengan etos kerja yg baik, dengan pelayanan seoptimal mungkin khususnya dibidang saya (kesehatan)

dikeluarga diwujudkan dengan menanamkan perilaku saling mengasihi dgn org tua, dan keluarga. dan menanamkan nilai islam yang sesuai dgn apa yg diajarkan Muhammadiyah

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by NABILLAH ALIF ANDRIYANI 1610201013 -

Assalamualikum Wr. Wb Bapak

Saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan karena perempuan diberikan kebebasan untuk berpendapat dan bersosial masyarakat diluar rumah tetapi tetap berkewajiban megurus rumah tangga. sehingga tidak ada keluhan-keluhan dari perempuan 'aisyiyah dalam mejalankan kegiatan diluar rumah atau setara degan laki-laki.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by ENDAH PUSPODININGSIH 1610201016 -

Saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan, dijelaskan bahwa perempuan saat ini dituntut harus bisa setara dengan laaki-laki tanpa adanya diskriminasi.  kehidupan perempuan tidak semata-mata bekerja didalam rumah saja tetapi juga untuk era modern seperti sekarang Ini perempuan harus bisa mem[unyai peran penting terhadap melestarikan dan memajukan lingkungan sekitar.

 

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by FINY NUR ANNISAFITRI 1610201030 -

saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan karena pada dasarnya laki-laki dan perempuan adalah sama dimata Allah yang membedakan hanyalah "ketaqwaan" sehingga perempuan juga harus memiliki ilmu dan pengetahuan yang luas serta mengaktualisasikan diri sesuai dengan bidang masing"

aktualiasisa dalam kehidupan : saya selalu menambah ilmu dan pengetahuan serta dapat ikut serta dalam kegiatan kemasyarakatan.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by BETY RINDA SETYOWATI 1610201020 -

Sepakat, 'Aisyiyah bergerak dengan komitmen pada nilai-nilai bahwa perempuan dan laki-laki memiliki potensi yang sama untuk menggerakkan dan mengembangkan dakwah, termasuk dalam beramal shaleh dalam kehidupan tanpa diskriminasi. Perempuan (Aisyiyah) memiliki kesempatan yang sama dalam berkiprah di jalan dakwah amar ma’ruf nahi munkar melalui segala lini kehidupan. 

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by HERWINDA WIDYASMORO 1610201027 -

Saya sangat sepakat dengan visi perempuan berkemajuan dimana pada era saat ini, perempuan juga dapat maju dan mengaktualisasikan diri dalam berbagai bidang. 

Yang saya lakukan untuk mengaktualisasi diri adalah dengan :

Membantu orang tua, belajar untuk menambah ilmu pengetahuan dari berbagai sumber, mengikuti kegiatan di masyarakat dengan aktif

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by ANGGI DEWI SAPUTRI 1610201026 -

saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan dimana disini sangat jelas bahwa derajat perempuan tidak lebih rendah dari laki-laki. perempuan bisa mengembangkan kemampuan dan pemikirannya untuk lebih baik dan tentunya perempuan juga dapat turut andil dalam memajukan bangsa.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by ELENA NABILA 1610201018 -

Sepakat, karena visi perempuan berkemajuan akan mengubah pandangan bahwa perempuan hanya dapat dirumah dan mengajarkan kesetaraan antara perempuan dan laki-laki.

Aktualisasi yang saya lakukan adalah belajar untuk meraih pendidikan setinggi-tingginya. Setelah mencapai pendidikan sesuai goals yang saya tetapkan, saya akan bekerja untuk bisa memiliki penghasilan sendiri. Dapat bekerja sesuai pendidikan yang saya lakukan atau dengan soft skill lain yang saya miliki.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by SITI ROHIMI ZAM ZAM 1610201017 -

saya sangat setuju dengan visi perempuan berkemajuan karena diera sekarang ini peran perempuan sangat dibutuhkan oleh masyarakat baik dalam bidang pendidikan, ekonomi, kesehatan, dll. walaupun perempuan banyak yang bekerja tetapi mereka harus tetap berperan penting dalam keluarga mereka dalam mengurus suami dan anak, juga mengajarkan anaknya, jdai perempuan pantas untuk menimba ilmu setinggi mungkin sebab sekolah pertama bagi anak adalah orang tuanya terutama seorang ibu.

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by NIKEN PURNOMO 1610201025 -

Saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan, perempuan dapat mengaktualisasikan dirinya dalam berbagai bidang dan dapat mendorong pandangan perempuan dengan nilai islam yang berkemajuan agar tidak ada lagi hal yang membedakan perempuan dan laki-laki dalam konteks paradigma.


In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by DEVI RAHIMANUR MAJID 1610201014 -

Assalamualaikum wr.wb.

Saya setuju, Perempuan berkemajuan dalam pandangan Islam adalah kehidupan perempuan yang memiliki derajat dan perlakuan yang sama mulia dengan laki-laki tanpa diskriminasi. Jadi dalam kehidupan sehari-hari tidak hanya laki2 yg bekerja namum perempuan juga bisa melakukan pekerjaan yg sama seperti laki2 

In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by NUR AINI RUSTIANA DEWI 1610201015 -

assalamualaikum wr wb

saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan, dimana pada saat ini perempuan sudah dapat menyetarakan perannya dengan laki-laki tanpa adanya diskriminasi. hal ini dapat menjadikan perepuan memiliki banyak kesempatan yang luas untuk menjalani kehidupannya, kehidupan di rumah sebagai anggota keluarga yang baik serta dapat berperan dengan baik di kllingkungan tempat tinggal. di tempat kerja perempuan dapat menujukan kemampuanya, bisa mendapatkan apresiasi sesuai dengan kemampuannya



In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by NURUL CAHYANI RAHMADHANY 1610201019 -


saya sepakat dengan visi perempuan berkemajuan karena pada dasarnya laki-laki dan perempuan adalah sama dimata Allah yang membedakan hanyalah "ketaqwaan" sehingga perempuan juga harus memiliki ilmu dan pengetahuan yang luas serta mengaktualisasikan diri sesuai dengan bidang masing". saya juga akan selalu menambah ilmu pengetahuan serta dapat ikut serta dalam kegiatan kemasyarakatan.


In reply to syaifullah syaifullah

Re: VISI 'AISYIYAH ABAD KE 2

by RISA NUR KHASANAH 1610201024 -

Sepakat, karena semakin hari pergaulan masyarakat semakin mengkhawatirkan. jadi sebagai seorang perempuan juga harus berfikir maju dan berkontribusi terhadap kemajuan