Izin bettanya
Apa saja yang di cakup dalam kontrak obligasi ? Jelaskan
Izin bettanya
Apa saja yang di cakup dalam kontrak obligasi ? Jelaskan
Meisya Egidhea Putri
201601047
Izin menjawab pertanyaan dari mba Kasil,
Dalam investasi obligasi, terdapat indenture atau kontrak antara penerbit obligasi dengan wakil pemegang obligasi (wali amanat). Kontrak ini berisi hak dan kewajiban dari penerbit dan pemegang obligasi.
Dalam kontrak obligasi juga tertera ketentuan-ketentuan dan batasannya yang dirancang untuk melindungi kamu (sebagai pemegang obligasi). Seperti larangan pembelian atau penjualan aset tetap perusahaan, larangan penjualan piutang perusahaan, batasan penarikan pinjaman tambahan, dan batasan pembayaran dividen.
Izin menjawab.
Secarah umum kontrak obligasi bisa mencakup beberapa hal:
Secara umum kontrak obligasi bisa mencakup beberapa hal: 1. Kontrak dasar obligasi 2. Penjelasan jaminan yang dipakai 3. detail pembatasan 4. Sinking fund dan 5. ketentuan call
Kontrak dasar biasanya mencakup beberapa hal seperti nilai nominal, jangka waktu, pembayaran bunga, atas unjuk atau tercatat. Kemudian detail pembatasan kontrak obligasi barangkali memasukkan beberapa pembatasan pembatasan yang ditujukan untuk menghindari situasi yang bisa merugikan pemegang obligasi situasi yang dimaksud adalah kemungkinan tidak ter bayarnya pinjaman yang semakin tinggi atau tindakan yang bisa menurunkan nilai pinjaman. Selanjutnya ialah singking fund didasarkan pada ide bahwa jika perusahaan melunasi obligasi sekaligus maka perusahaan bisa mengalami krisis likuiditas untuk mengatasi kemungkinan semacam itu singking fund diadakan dengan singking fund perusahaan bisa melunasi obligasi tidak harus sekaligus pada saat jatuh tempo tetapi bisa pada saat sebelum jatuh tempo. Yang terakhir ialah karakteristik call dalam obligasi dengan karakteristik call perusahaan yang menerbitkan obligasi mempunyai hak untuk melunasi obligasi sebelum jatuh tempo.