Setelah mendengarkan penjelasan dari narasumber saya mendaptkan wawasan baru terkait muhammadiyah yang tidak memakai madzab apapun namun muhammadiyah tetap mengakui kebenaran semua madzab dengan memilih yang paling kuat. Dalam hal ini karena ada sejarah panjang madzab.
Menurut saya pribadi saya cenderung setuju dengan muhammadiyah karena dalam beragama kita perlu memiliki madzab yang sanadnya jelas. Tentu kebenaran dari madzab-madzab ini akan menjadi sumber kita selain Al-qur'an dan Sunnah. Namun karena pasti ada perbedaan pendapat dari madzab-madzab yang ada maka perlu untuk umat islam dalam hal ini muhammadiyah memilih mana yang terkuat sanadnya.